Sambal bawang adalah variasi jenis sambal yang terbuat dari bawang putih dan cabai rawit yang dihaluskan kemudian diberi penyedap dan disiram dengan sedikit minyak panas.
Makanan ini memiliki kandungan senyawa capsaicin yang memiliki banyak manfaat seperti meningkatkan metabolisme tubuh dan menjaga kesehatan pencernaan.
Cabai rawit sendiri tinggi akan kandungan potasium dan rendah sodium sehingga bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
Selain itu, bawang putih juga baik dikonsumsi untuk melancarkan sirkulasi darah dan mengurangi kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.
Tambahan penyedap berupa garam dan gula menghasilkan perpaduan rasa pedas, asin dan manis yang pas dan lezat.
Siraman minyak panasnya membuat makanan beraroma sedap dan semakin menggugah selera.