Download GambarBahan Crust140 gr biskuit Oreo, haluskan100 gr butter, cairkanFilling500 gr cream cheese, suhu ruang150 gr sour cream150 gr whipping cream150 gr gula pasir4 btr telur100 gr kacang pistachio, haluskan dengan food processorToppingPistachio cincang, berries segar / sesuai seleraCara Membuat Pistachio Cheesecake1. Panaskan oven 150C. Alasi loyang bulat bongkar pasang (22 cm) dengan kertas roti.2. Buat crust. Campur Oreo dan butter cair dalam wadah. Kemudian masukkan ke dasar loyang hingga merata dan padat. Simpan dalam kulkas.3. Dalam wadah besar, campur cream cheese, gula, sour cream, dan whipping cream. Mixer hingga halus. Tambahkan telur satu persatu sambil tetap memikser hingga tercampur rata dan mulus. Terakhir masukkan kacang pistachio halus. Aduk balik dengan spatula hingga tercampur rata.4. Ambil loyang dari kulkas. Masukkan bahan filling ke dalam loyang. Ratakan permukaannya.5. Panggang di dalam oven selama 50-60 menit api atas bawah hingga permukaan cheesecake matang dan set. Matikan oven. Buka sedikit pintu oven; ganjal dengan sutil kayu. Biarkan cheesecake di dalam oven selama 30 menit.6. Keluarkan cheesecake dari oven. Biarkan hingga betul-betul dingin. Simpan dalam kulkas minimal 2 jam sebelum disajikan, agar cheesecake betul-betul set.7. Keluarkan cheesecake dari loyang dengan hati-hati. Letakkan pada piring saji. Beri topping sesuai selera. Post Original : https://resepmamiku.com/pistachio-cheesecake-ichasavitryDapatkan notifikasi resep menarik kami melalui Channel WhatsApp ResepMamiku.com Sumber : www.instagram.com#Kue Telur#Kue Butter(mentega)#Kue Oreo